Pemenang Lomba Dalam Rangka Puncak Tema Diriku dan Perayaan Hari Kemerdekaan Indonesia

Pemenang Lomba Dalam Rangka Puncak Tema Diriku dan Perayaan Hari Kemerdekaan Indonesia

Alhamdulillah serangkaian acara perlombaan dalam rangka puncak tema diriku dan perayaan hari kemerdekaan Indonesia telah terselenggara dengan lancar dan meriah. hari ini ada 2 perlombaan yaitu lomba fashion show dan lomba melempar dan menangkap bola untuk siswa dan wali.

Para wali murid terlihat sangat antusias mengikuti perlombaan. ini terlihat dari berbagai macam kostum yang putra putri mereka kenakan saat lomba fashion show. ada yang berkreasi menggunakan plastik kresek, ada yang menggunakan koran, ada juga yang menggunakan daun-daunan.

Kriteria penilaian untuk lomba fashion show kali ini adalah kreatifitas wali mengenakan kostum untuk anaknya, kemudian ekspresi anak diatas panggung serta kesesuaian gerakan dengan musiknya.

Alhamdulillah kami sudah mendapatkan juara-juara untuk semua perlombaan. pengumuman dan pembagian hadiah yang semula direncanakan hari ini, karena suatu hal diundur besok pagi in shaa Alloh. Selamat kepada para pemenag lomba dan jangan berkecil hati bagi yang belum menang karena masih banyak kesempatan untuk menunjukkan bakat dan kreatifitas kita.